Untuk mempermudah pemahaman, saya akan kasih sedikit ilustrasi misalkan kita tinggal di kos-kosan. Alamat kos kita Jl. X No.30 dan kamar No. 22. Ketika kita melakukan delivery makanan, maka makanan akan dikirimkan ke alamat kos, bukan ke alamat kamar kita. Makanan yang kita pesan nantinya akan diterima oleh penjaga kos yang kemudian makanan tersebut akan diteruskan ke kamar kita. Seandainya kalau tidak ada penjaga kos, maka makanan yang kita pesan tidak akan sampai ke kamar kita. Jadi kurang lebih begitulah cara kerja port forwarding.
Berikut ini saya akan memberi petunjuk untuk melakukan port forwarding untuk modem TP-LINK TD-W8101G, kebetulan modem ini yang saya gunakan. Dalam kasus ini, saya ingin melakukan port forwarding agar saya bisa create room waktu bermain game battle.net warcraft, port yang saya gunakan adalah 6112.
- Buka admin panel modem dengan cara mengakseshttp://192.168.1.1
- Pilih tab "Advanced Setup", kemudian pilih "NAT", kemudian klik "Virtual Server"
- Pilih Rule Index 1 (apabila belum ada port yang di forward pada tabel)
- Application diisi bebas, karena itu hanya sebagai nama saja
- Protocol dipilih "All"
- Start Port dan End Port diisi 6112, karena saya hanya ingin forward port 6112 saja
- Local IP Address diisi sesuai dengan IP Address laptop atau komputer anda. Pastikan IP Address laptop atau komputer anda statis, tidak auto obtain.
- Kemudian klik tombol "Save"
Tampilan Form Setelah Diisi |
Silahkan coba jalankan program game WarCraft dan coba create game pada battle.net. Apakah pemain lain bisa join ke dalam room yang anda create? pastikan bandwidth anda mencukupi untuk create game, agar permainan berjalan dengan lancar. Selamat bermain.
No comments:
Post a Comment